Blog Kumpulan aneka hidangan makanan tradisional indonesia cara membuat masakan dengan bahan praktis sedap dalam sekejap mudah dan enak.

Sunday, September 11, 2016

Resep Dan Cara Membuat Nasi Gandul Khas Pati Lezat

Resep Dan Cara Membuat Nasi Gandul Khas Pati Lezat,Nasi Gandul adalah salah satu makanan khas indonesia khususnya daerah Pati (Jawa Tengah).Nasi gandul ini,terkenal dengan kelezatan kuahnya dan empuknya daging sapi yang menggoyang lidah.Keberadaan nasi gandul di tanah air memang sudah sangat lama,sehingga menjadikan nasi gandul ini sebagai salah satu menu wisata kuliner tradisional yang wajib kita kenalkan ke seluruh pelosok tanah air.Asal mula dinamakan nasi gandul karena nasi gandul sering dijajakan oleh penjualnya dengan berjalan keliling.Tempat yang digunakan mirip dengan penjual dawet,hanya saja,kuali yang digunakan satu sisi diisi dengan nasi, dan sisi lainnya diisi dengan kuah nasi gandul.Karena setiap kali dibawa selalu goyang-goyang,atau istilah bahasa jawanya “gandul-gandul” maka setiap orang yang membelinya menyebutnya dengan nasi gandul.Jika anda tertarik membuat nasi gandul dirumah,berikut ini kami berikan resep dan cara membuat nasi gandul yang bisa anda simak dibawah ini.
nasi gandul khas pati lezat
nasi gandul khas pati lezat

Bahan utama yang dibutuhkan :

500 gr daging sapi yang dibersihkan dan dipotong dadu atau kecil-kecil.

1500 ml  santan encer.

1 batang serai yang dimemarkan.

2 lembar daun salam.

2 cm lengkuas yang dimemarkan.

Minyak goreng secukupnya.

Bumbu halus yang dibutuhkan :

Bawang merah 4 siung.

Bawang putih 4 siung.

Cabai merah keriting 3 buah.

kemiri yang disangrai 3butir.

ketumbar yang disangrai ½ sendok makan.

Merica halus ½ sendok teh.

Jinten 1 Sendok teh.

1 Cm kencur.

1 Cm jahe.

Terasi bakar 1Sendok teh.

Garam secukupnya.

½ sendok makan gula merah yang disisir halus.

Cara Memasak Nasi Gandul Daerah Pati :

1.Panaskan minyak goreng di atas wajan, dan setelah minyak cukup panas, masukkan bumbu halus dan  tumis hingga harum. Tambahkan batang serai, lengkuas dan daun salam kedalamnya dan terus diaduk hingga berbau harum.

2.Setelah bau tumisan menjadi harum, masukkan santan encer dan tambahkan potongan daging yang sudah dibersihkan tadi. Masak hingga santan mendidih dan daging menjadi empuk.

3.Setelah daging menjadi empuk, maka masakan sudah matang. Lanjutkan dengan menyajikan nasi gandul dengan mengalasi piring sajinya menggunakan daun pisang, agar semakin menambah kenikmatan masakan anda. Santap sajian nasi gandul selagi masih panas.

Demikian Resep Dan Cara Membuat Nasi Gandul Khas Pati Lezat,Menu Nasi Gandul ini sangat pas jika anda jadikan sebagai sarapan,makan siang,ataupun sebagai makan malam.Selamat mencoba.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Dan Cara Membuat Nasi Gandul Khas Pati Lezat