Blog Kumpulan aneka hidangan makanan tradisional indonesia cara membuat masakan dengan bahan praktis sedap dalam sekejap mudah dan enak.

Wednesday, August 10, 2016

Resep Dan Cara Membuat Cake Cokelat Kukus Enak Lezat

Resep Dan Cara Membuat Cake Cokelat Kukus Enak Lezat, Cake itu sendiri memang banyak sekali ragamnya,dan cake coklat ini sebagian kecil dari olahan cake yang memang sudah sangat terkenal sekali dengan kelezatan dan kelembutannya.Jadi anada patut untuk mencoba membuat cake lembut yang satu ini,sebagai ajang kreasi olahan kue anda.Tekstur cake coklat ini tergolong sangat lembut sekali loh,walaupun cara mengolahnya dengan cara dikukus, tapi masih banyak orang yang mengira kalau cake coklat ini pengolahannya bukan dikukus. Untuk menghasilkan cake yang lembut dan enak biasanya orang-orang banyak menggunakan bahan seperti telur yang terlalu banyak, walaupun memang cakenya menjadi sangat enak. Akanetapi untuk hasil kue yang kecil, sebaiknya bahan telur sebanyak 20 itu terlalu berlebihan,oleh karena itu kami akan membuat olahan cake yang sewajarnya saja, dan tentunya pasti sangat enak dan lezat.
cake cokelat kukus
cake cokelat kukus

Bahan-bahan cake coklat kukus

Tepung terigu 110 grm, pilih yang protein rendah

Susu cair 200 cc

Mentega 170 grm

Coklat bubuk 60 grm, pilih yang bagus

Gula halus 150 grm, bisa dengan cara gula pasir diblender

Baking powder 1 sdt, pilih yang bagus

Baking soda ½ sdt

Vanilla esence 1 sdt

Telur 2 butir, kocok

Bahan topping untuk pelapis permukaan cake 

Coklat messes 1 pcs, toping

Coklat blok white 150 grm

Susu cair 50 cc

Mentega 30 grm

Cara Membuat Cake Coklat Kukus Enak

1.Pertama silahkan anda sediakan loyang yang ada lubang dibagian tengah, kira-kira garis tengah 25 cm, seperti chiffon atau loaf

2.Olesi loyang dengan mentega, dan taburi bagian dalam dengan sedikit tepung harus sampai merata, agar tidak lengket

3.Kedua, silahkan siapkan wadah untuk adonan kering dulu, ayak dan campurkan tepung terigu, baking powder, baking soda, dan coklat bubuk, lalu sisihkan

4.Nah, untuk adonan basah, kita siapkan panci, masukan susu cair, mentega, gula dan vanila esence, tunggu sampai larut semua, angkat dan diamkan sebentar

5.Bila adonan basah sudah agak dingin, silahkan tambahkan telur yang sudah dikocok, aduk sampai rata

6.Tahap ketiga, kita campurkan dan tuangkan adonan basah yang sudah rata kedalam adonan tepung tadi, uleni sedikit demi sedikit sampai adonan tepung tercampur semua, adonan biasanya berbentuk agak cair, seperti kalau diambil dengan sendok akan jatuh mengalir

7.Tinggal tuangkan adonan kedalam loyang yang sudah disiapkan tadi, tutup dengan kain

8.Sekarang anda kukus adonan kedalam dandang selama kurang lebih 45 menit, jangan dibuka-buka 
dulu sebelum matang

9.Angkat cake dan bairkan dingin terlebih dulu, lalu lepaskan

10.Tahap keempat, sambil menunggu cake dingin kita buat toping, dengan mencampur, mentega, susu cair, dan coklat blok white di dalam panci, aduk hingga kental dan sedikit meleleh

11.Lumeri seluruh bagian kue yang sudah matang dan dingin tadi dengan cairan kental coklat toping, dan taburi atasnya dengan meses

12.Untuk hasil yang lebih maksimal silahkan anda masukan kue yang sudah jadi kedalam freezer atau lemari es, agar tetap dingin dan fress

13.Cake coklat kukuspun siap untuk anda sajikan.

Demikian Resep Dan Cara Membuat Cake Cokelat Kukus Enak Lezat,Semoga resep cake cokelat ini bisa bermanfaat bagi anda yang bingung hendak membuat camilan apa bagi keluarga tercinta.Selamat mencoba.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Dan Cara Membuat Cake Cokelat Kukus Enak Lezat