Blog Kumpulan aneka hidangan makanan tradisional indonesia cara membuat masakan dengan bahan praktis sedap dalam sekejap mudah dan enak.

Friday, June 10, 2016

Resep Dan Cara Membuat Bubur Kacang Hijau Madura Spesial

Resep Dan Cara Membuat Bubur Kacang Hijau Madura Spesial, Bubur kacang madura Merupakan salah satu sajian kuliner yang juga sangat terkenal di kalangan masyarakat karena kehangatannya dan rasa yang enak hingga membuat perut jadi lebih kenyang. Bubur kacang ijo Madura ini sangat cocok untuk di nikmati kala musim hujan datang untuk menikmati bubur kacang hijau yang lengkap dengan ketan hitam, ditambah campuran nangka,dan kolang-kaling di disiram sengan susu kental manis memang terasa menyegarkan.Bubur kacang ijo khas Madura ini umumnya bisa kita jumpai di berbagai pinggiran jalan tempat para penjual bubur ini mangkal dan ada juga yang sudah berada di warung dan dipadu dengan jualan gorengan.Menu ini juga menjadi makanan yang banyak dicari dibulan puasa sebagai menu berbuka.
bubur kacang hijau madura
bubur kacang hijau madura

Bahan pokok untuk dipersiapkan:

500 gram gula pasir

1/4 sendok teh vanili bubuk

3 liter santan dari 2 butir kelapa

2 lembar daun pandan

3 cm jahe kupas, dimemarkan

250 gram kacang hijau, rendam 1 jam

1.000 ml air

2 sendok teh garam

Bahan Ketan Hitamnya:

1/4 sendok teh garam

1.000 ml air

1 lembar pandan

200 gram ketan hitam, direndam 2 jam

Bahan Pelengkap:

50 gram kolang kaling, diiris panjang

susu kental manis

50 gram nangka, dipotong kotak

5 lembar roti tawar, dipotong bentuk dadu.

Langkah kerja Cara membuatnya:

1.Untuk langkah awal,  Ketan hitamnya: kukus beras ketan 20 menit sampai mekar.

2.Kemudian didihkan air. Lalu masukkan berasnya, ditambah daun pandan, dan garam. Selanjutnya masak sampai matang hingga meresap. Selesai sisihkan.

3.Langkah Selanjutnya didihkan air, lalu rebus kacang hijaunya dan ditambah jahe, dan daun pandan sampai lunak hingga agak hancur.

4.Oke langkahnya lagi masukkan santan dan vanili sambil diaduk perlahan-lahan sampai mendidih dan harum.

5.Selesai anda bisa sajikan bubur kacang hijau dengan ketan hitam dan pelengkapnya dalam keadaan hangat.

demikianlah Resep Dan Cara Membuat Bubur Kacang Hijau Madura Spesial,Sajikan menu ini sebagai menu berbuka puasa yang spesial untuk keluarga tercinta.Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Dan Cara Membuat Bubur Kacang Hijau Madura Spesial