Resep Dan Cara Membuat Es Siwalan Campur Enak, Salah satu minuman yang menyegarkan ini tentu saja ada banyak yang bisa anda pilih sebagai menu pelepas dahaga atau sebagai menu berbuka puasa anda. Buah siwalan biasa disebut dengan nama buah lontar. Sebuah minuman yang selain bisa melepaskan dahaga anda juga bisa membuat tubuh anda semakin ringan dan menyehatkan. Dan untuk karakter es yang seperti itu tentu saja ada banyak mulai dari es jus buah sampai es campur.Namun untuk kali ini ada sebuah minuman yang bisa membuat anda semakin bersemangat dan minuman ini memang masih tergolong langka dan minuman itu yang di maksud adalah es silawan. Ya es siwalan memang cukup menyegarkan. Es siwalan yang memang dari bahan buah siwalan atau buah lontar ini tentu saja bisa membuat anda segar dan selain itu di jatim es silawan ini malah menjadi salah satu minuman yang cukup popular terutama di kalangan anak remaja.Namun sebelum anda mengetahuinya lebih dalam tentu saja anda harus bisa membuatnya sendiri dirumah anda terlebih dahulu agar anda bisa sajikan berbagi pada keluarga anda.
es silawan campur |
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
300 gram siwalan, potong-potong
150 gram blewah, keruk lebar
150 gram alpukat, keruk
150 gram cincau hitam, potong kotak
150 gram melon, keruk lebar
150 gram kelapa muda, keruk lebar
250 ml air kelapa muda
Bahan Sirup:
150 gram gula pasir
1/8 sendok teh vanili bubuk
100 ml air
Bahan Pelengkap:
750 gram es batu
50 gram susu kental manis
Cara membuat es siwalan campur:
1.Tahap awalan sirup, campur semua bahan. Dan masak gula dengan api kecil hingga gula larut. Dan dinginkan.
2.Kemudian campur siwalan, dan blewah, lalu alpukat, dan cincau, lalu melon, kemudian kelapa muda, dan air kelapa.
3.Dan tambahkan sirup. Dan aduk rata.
4.Oke sajikan bersama pelengkap.
Sekian Resep Dan Cara Membuat Es Siwalan Campur Enak,Cukup mudah bukan ??Minuman ini paling cocok dinikmati saat siang hari ketika cuaca sedang panas-panasnya,atau bisa juga sebagai takjil untuk menu berbuka puasa anda dan keluarga.Selamat mencoba.