Blog Kumpulan aneka hidangan makanan tradisional indonesia cara membuat masakan dengan bahan praktis sedap dalam sekejap mudah dan enak.

Friday, May 27, 2016

Resep Dan Cara Membuat Es Cincau Susu Kedelai Nikmat

Resep Dan Cara Membuat Es Cincau Susu Kedelai Nikmat, Es Cincau Susu Kedelai nampaknya dapat menjadi menu segar untuk melepas dahaga anda.Selain rasa susu yang menyegarkan juga rasa cincau yang kenyal siap memanjakan lidah anda.Selain itu Es Cincau susu kedelai ini juga dapat menjadi minuman segar untuk takjil berbuka puasa anda.pada kesempatan ini saya akan berbagi resep Es Cincau Susu Kedelai yang nkmat untuk anda santap disaat suasana panas atau saat berbuka puasa.Cara membuat Es Teh Cincau Susu ini memang cukup mudah untuk anda coba sendiri dirumah.Apalagi bahan-bahannya juga mudah ditemukan.Anda tidak perlu lagi membeli Es Cincau Susu Kedelai diluar karena anda dapat menyajikannya sendiri dirumah untuk keluarga tersayang.
es cincau susu kedelai
es cincau susu kedelai

Bahan:

100 g kolang-kaling, cuci bersih

10 cm jahe, memarkan

100 ml air

1L ml susu kedelai *)

150 g gula merah

150 g cincau hitam, potong dadu 1 cm

Es batu

Cara membuat:

Rebus kolang-kaling, jahe, dan air di atas api kecil hingga mendidih dan kolang kaling empuk. Angkat. Tiriskan, sisihkan.

Rebus susu kedelai bersama gula merah di atas api sedang sambil aduk-aduk hingga gula merah larut. Masukkan kolang-kaling. Aduk rata. Angkat.

Simpan dalam lemari es hingga dingin.

Penyajian: Taruh potongan cincau dan es batu ke dalam 6 gelas saji. Tuangi campuran susu kedelai dan kolang-kaling. Sajikan dingin.

Demikian resep dan cara membuat Es Cincau Susu Kedelai Nikmat,sajian ini sangat pas dinikmati ditengah cuaca terik atau bisa pula anda sajikan sebagai menu berbuka puasa.Saya yakin keluarga anda pasti menyukai dengan  minuman yang satu ini karena rasanya yang segar dan nikmat,selamat mencoba.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Dan Cara Membuat Es Cincau Susu Kedelai Nikmat