Blog Kumpulan aneka hidangan makanan tradisional indonesia cara membuat masakan dengan bahan praktis sedap dalam sekejap mudah dan enak.

Sunday, November 8, 2015

Resep Dan Cara Membuat Tumis Kerang Pedas Asam Manis

Resep Dan Cara Membuat Tumis Kerang Pedas Asam Manis, Kerang pedas asam manis ini adalah tumisan kerang ijo atau kerang darah kupas yang siap masak. resep tumis kerang pedas asam manis seperti permen nano-nano saja ya. Tapi resep tumis kerang ini sangat enak dimakan bersama dengan nasi hangat. Kalau kurang suka dengan asam, juga bisa di skip kok penggunaan asamnya. cara membuat tumis kerang ini pastinya juga mudah dan cocok untuk menu sehari-hari.
resep tumis kerang

resep tumis kerang

Bahan dan bumbu tumis kerang

2 sdm minyak untuk menggoreng
5 siung bawang merah, iris tipis 
4 siung bawang putih, iris tipis 
5 buah cabai merah keriting, iris serong tipis
5 buah cabai rawit merah, iris serong tipis 
2 ruas jari jahe, pipihkan
1 sdm saus tiram
2 - 3 sdm kecap manis
1 sdm gula Jawa disisir halus
1/2 sdm gula pasir
3 lbr daun salam
3 lbr daun jeruk
350 gr kerang darah kupas
3 sdm air asam Jawa
250 ml air
2 sdt garam

Cara membuat tumis kerang

1. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum dan matang, masukkan cabai merah keriting, jahe, daun salam dan daun jeruk. Tumis hingga layu dan harum.
2. Tambahkan saus tiram, kecap manis dan gula jawa sisir, aduk rata dan tumis sebentar.
3. Masukkan kerang, aduk rata. 
4. Masukkan sekitar 250 ml air, air asam jawa dan garam. Aduk rata dan masak hingga kerang empuk dan air menyusut habis. Jika kerang belum empuk dan air habis, tambahkan kembali air dan masak hingga kering.

Untuk 4 porsi

Pastinya mudah dan masakan ini perlu sobat onliners coba. Jangan lupa kunjungi artikel tempat onlineku yang lain karena selain ini ada resep tumis pare dan udang, juga ada resep tumis tahu taoge. Semangat memasak dan salam onliners.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Dan Cara Membuat Tumis Kerang Pedas Asam Manis